Menyimpan file atau data secara digital menjadi salah satu media yang mudah untuk membuat file dan data tersebut tetap aman. Namun, apakah hal ini bisa membuatnya benar-benar aman ketika disimpan dalam penyimpanan digital, seperti flashdisk,hardisk, SD Card, dll? Pastinya tidak, itulah mengapa perlu dilakukan backup data secara berkala?
Mengapa Perlu Dilakukan Backup Data Secara Berkala
Hal ini karena file yang disimpan secara digital dapat hilang kapan saja. Penyebab juga sangat beragam, bisa jadi karena ada kerusakan dalam file, hardisk, atau terkena virus. Semua hal itu bisa dicegah dengan melakukan backup data yang bisa dilakukan dengan mudah. Berikut ini adalah hal-hal penting mengapa harus melakukan backup data.
1. Lebih Meningkatkan Produktivitas
Pada saat data sudah hilang, secara otomatis akan membutuhkan waktu untuk membuat ulang data tersebut. Oleh sebab itu, agar nantinya tidak akan membuang waktu, lebih baik untuk menyelamatkan terlebih dahulu data pentingnya (backup data) sehingga nantinya agar tidak mengerjakannya dua kali. Hal ini juga dapat meningkatkan produktivitas Anda menjadi lebih baik.
2. Menimbulkan Perasaan Yang Aman
Jika Anda sudah memiliki data cadangan di cloud, tentu tidak harus merasa khawatir lagi dengan persoalan kehilangan data. Jika pun nanti data hilang, setidaknya Anda sudah melakukan backup data sehingga perasaan aman dan tenang akan muncul.
Namun, harus dipahami juga bahwa backup data ini dilakukan secara berkala tergantung dari kebutuhannya.Lebih baik selalu lakukan backup data setiap Anda mempunyai data-data penting terbaru. Inilah mengapa perlu dilakukan backup data secara berkala?
3. Penyimpanan Mudah Rusak
Menyimpan data dapat dilakukan dimana saja, umumnya akan disimpan dalam hardisk untuk PC. Namun, ada juga yang menyimpannya dalam kartu memori, SD Card, flashdisk, atau dalam sebuah CD/DVD. Tapi, cara mem backup data menggunakan semua media penyimpanan tersebut rentan mengakibatkan kerusakan, sehingga kemungkinan data di dalamnya dapat hilang atau mengalami kerusakan.
Oleh sebab itu, melakukan backup data di http://dimensicloud.id/ bisa menjadi opsi terbaik. Sebelum nantinya terjadi kerusakan, sebaiknya Anda menyimpan data yang penting tersebut ke media penyimpanan yang lainnya terutama bila Anda memiliki penyimpanan eksternal yang lebih terbatas.
4. Mencegah Virus Yang Merusak Data
Ada banyak sekali jenis virus yang dapat merusak PC maupun laptop Anda. Bahkan, ada beberapa virus komputer yang secara khusus dapat menyerang file di dalam hardisk atau penyimpanan yang lainnya. Bukan hanya itu saja, ada juga virus yang nantinya akan menyerang data dan data tersebut tidak dapat dikembalikan lagi.
Hal ini tentu saja sangat fatal untuk yang mempunyai banyak data penting di dalam PC. Sebelum hal ini nantinya terjadi, memang sebaiknya untuk melakukan backup data. Dengan begitu, Anda tidak harus merasa panik lagi akan kehilangan data yang penting.
5. Ada Sebuah Bencana
Selain karena virus dan juga kerusakan yang ada pada perangkat, alasan lainnya adalah bila nantinya ada sebuah bencana yang tiba-tiba menimpa dimana saja. Anda memang tidak akan pernah mengharapkan bencana tetapi kita juga tidak akan pernah bisa untuk memprediksi kapan bencana tersebut akan datang.
Oleh sebab itu, kita perlu untuk mempersiapkan kemungkinan yang paling terburuk, misalnya laptop terendam air ketika ada bencana banjir, otomatis seluruh perangkat yang ada di dalamnya akan ikut rusak, kemungkinan mengembalikan data terdapat di dalam laptop juga sangat sulit. Jadi, mulailah untuk membiasakan melakukan backup data untuk file-file yang penting.
6. Pencurian
Tidak ada orang yang ingin mengalami pencurian, tetapi hal tersebut bisa saja terjadi kepada siapa pun dan dimana saja. Jika pencurian ini nantinya terjadi dan Anda sudah terlebih dahulu melakukan backup data, setidaknya Anda masih dapat mengakses dan tidak akan kehilangan data-data penting.
Berdasarkan dari penjabaran yang diatas dapat disimpulkan, mengapa perlu dilakukan backup data secara berkala ? Hal ini karena agar ada salinan data yang dapat dipulihkan saat terjadi kerusakan atau berbagai hal yang tidak terduga lainnya. Adanya data backup memungkinkan Anda untuk melakukan pemulihan data dari awal dengan lebih cepat.