Apa Itu Internet Of Things (IoT)? Cara Kerja, Tujuan, Dan Manfaatnya

DIMENSI CLOUD 42Pernah mendengar atau menggunakan teknologi smart home? Sesuai namanya, teknologi ini memungkinkan Anda mengoperasikan perangkat dengan mudah melalui smartphone. Inovasi ini pun tak terlepas dari internet of things (IoT), sebuah terobosan yang memiliki berbagai keunggulan dari segi fungsionalitas, sehingga mendukung kinerja perangkat secara nirkabel (wireless).

Jika belum pernah mendengar IoT, Anda datang ke artikel yang tepat. Di sini, kita akan membahas apa itu IoT? cara kerja, tujuan, dan manfaatnya selengkap mungkin.

Cara kerja Internet of Things 

Internet of things merupakan konsep yang menempatkan objek dengan kemampuan tertentu untuk mentransmisikan data lewat jaringan tanpa bantuan manusia atau perangkat komputer. Mengikuti perkembangan teknologi, IoT sudah mencakup teknologi berbasis sensor hingga kode QR yang semakin umum dijumpai. Bahkan di Tiongkok dan Jerman, penerapannya sudah sampai ke Smart City untuk mengawasi aktivitas penduduknya.

Lantas, bagaimana cara kerja IoT? Apakah aman diaplikasikan pada perangkat? Konsep ini memanfaatkan argumentasi dari algoritma bahasa pemrograman yang disusun sedemikian rupa. Argumen yang terbentuk menghasilkan interaksi untuk menunjang mesin atau perangkat keras untuk menjalankan fungsi. Penggunaan teknologi seperti cloud pun dilakukan untuk memudahkan pengumpulan hingga pengelolaan data.

apa itu IOT? cara kerja, tujuan, dan manfaatnya

Adapun unsur dalam IoT yang akan mengoptimalkan cara kerjanya mencakup:

  • Artificial Intelligence (AI). Dikenal juga sebagai kecerdasan buatan, AI diimplementasikan atau diprogram pada mesin agar berperilaku seperti manusia. Pada IoT, sebagian besar alat atau mesin sudah mengandalkan AI yang ditujukan untuk mengambil data, merancang, mengembangkan algoritma, hingga memasang jaringan;
  • Sensor. Sensor yang digunakan dalam perangkat IoT lebih canggih dibandingkan pada jenis perangkat lainnya. Unsur ini yang akan menentukan instrumen untuk mengubah perangkat atau mesin yang tadinya pasif menjadi sesuatu yang aktif dan terintegrasi, sehingga mudah Anda operasikan;
  • Konektivitas. Terakhir ada konektivitas yang disebut juga sebagai koneksi antarjaringan. Ketika digunakan dalam perangkat-perangkat IoT, kita mempunyai kesempatan membuat jaringan baru yang dikhususkan untuk teknologi tersebut. Jadi performanya menjadi lebih efisien dan efektif.

Tujuan menggunakan Internet of Things

Dalam pembahasan apa itu IOT? cara kerja, tujuan, dan manfaatnya, mengetahui tujuan akan membantu Anda mengenal penggunaan konsep tersebut, antara lain:

  • Mengumpulkan data yang memudahkan pengambilan keputusan, baik dalam kehidupan sehari-hari hingga kegiatan bisnis;
  • Menyimpan hingga mengelola data pada sistem terintegrasi berteknologi canggih seperti cloud yang dapat Anda akses di mana dan kapan saja;
  • Mempelajari data yang banyak dalam waktu yang singkat, terutama saat Anda harus menemukan pola atau tren pada kumpulan data;
  • Mengoptimalkan sistem keamanan, seperti pada sensor pendeteksi kerusakan rem, ban, serta gas hingga pembenahan kerusakan pada kendaraan;
  • Memudahkan pelanggan membeli produk yang dibutuhkan melalui perangkat seperti smartphone atau laptop;
  • Membuat Anda lebih mudah mengatur kehidupan sehari-hari maupun bisnis dengan memanfaatkan koneksi internet.

apa itu IOT? cara kerja, tujuan, dan manfaatnya

Manfaat memakai Internet of Things

Sudah mendapatkan gambaran seputar cara kerja hingga tujuan IoT? Sebagai penutup apa itu IOT? cara kerja, tujuan, dan manfaatnya, berikut tiga benefit utama yang akan Anda terima dari pemakaian konsep tersebut:

  • Memudahkan konektivitas

Manfaat pertama yang akan terasa adalah proses konektivitas yang lebih mudah pada mesin atau perangkat. Semakin baik koneksi antarjaringannya, semakin cepat dan fleksibel juga perangkat tadi beroperasi. Terutama kalau Anda sudah menggantungkan perangkat mobile untuk menjalankan sistem terpusat.

  • Mengefisiensikan pekerjaan

Seperti yang disinggung, IoT berdampak pada tercapainya efisiensi kerja. Ketika Anda membentuk konektivitas jaringan dalam jumlah banyak, maka secara tak langsung Anda menekan penurunan waktu pengerjaan tugas. Dengan kata lain, walau SDM terbatas, semua pekerjaan dapat selesai tepat waktu.

  • Mengefektifitaskan monitoring pekerjaan

Manfaat terakhir yang akan Anda rasakan setelah mengimplementasikan IoT adalah meningkatkan efektivitas kegiatan monitoring dalam sebuah pekerjaan. Teknologi cerdas yang Anda gunakan dengan baik pun akan memberikan rekomendasi hingga alternatif pekerjaan yang sesuai bagi user, dalam hal ini mencakup karyawan.

Agar kegiatan dengan IoS lebih aman, Anda dapat percayakan layanan DimensiCloud untuk menyediakan cloud sebagai salah satu bagian penting yang berhubungan dengan data.

Share

Hi, I'm digital content writer at DimensiCloud.id. He keeps on pursuing opportunities to engage with more people through articles about Cloud Computing, IoT, Artificial Intelligence, and other IT-related issues.


Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

DimensiCloud powered by GMEDIA © 2024