Dampak Penerapan Artificial Intelligence dengan Ekosistem Kolaborasi Untuk Dukung Industri 4.0 dan Society 5.0

Industri 4.0 dan Society 5.0

Artificial intelligence merupakan teknologi yang dapat membantu manusia dalam kehidupan sehari-hari, tak terkecuali di bidang industri. Apalagi dengan revolusi industri 4.0 dan Society 5.0. Akibatnya, teknologi mendominasi di berbagai lini dan menawarkan beragam keuntungan. Kini Jababeka hadirkan kawasan correctio, ekosistem kolaborasi untuk dukung industri 4.0 dan society 5.0

Dampak Revolusi Industri 4.0 dan Society 5.0

Setiap perubahan pasti membawa dampak tersendiri. Begitupun dengan revolusi industri 4.0 dan Society 5.0 yang menerapkan penggunaan artificial intelligence, robot, dan lain sebagainya. Banyak hal konvensional yang akhirnya beralih ke sistem digital.

Perkembangan IoT (Internet of Things) juga menciptakan banyak perubahan, salah satunya dengan hadirnya e-commerce yang menggeser pasar konvensional ke ranah digital. Kendati demikian, pemanfaatan artificial intelligence justru membawa kehidupan manusia melaju makin pesar. Profesi-profesi baru mulai bermunculan, seperti UI/UX designer, content creator, dan lain sebagainya. Di ranah industri pun mulai beralih ke sistem digital dengan memanfaatkan cloud untuk mengelola data dan efisiensi pekerjaan.

Jababeka Hadirkan Kawasan Correctio, Ekosistem Kolaborasi Untuk Dukung Industri 4.0 dan Society 5.0

Ekosistem Kolaborasi Untuk Dukung Industri 4.0 dan Society 5.0

Industri-industri di Indonesia sendiri mulai banyak yang menerapkan artificial intelligence, salah satunya adalah hadirnya kawasan Correctio di Jababeka. Kawasan ini dipersiapkan untuk menjadi ‘Silicon Valley’ versi Indonesia yang menyediakan ekosistem teknologi untuk kolaborasi antar startup, bisnis, academia, hingga pemerintah.

Ekosistem yang berbasis 4.0 ini menyediakan akses bagi startup dan industri kepada lembaga riset, penyedia solusi teknologi, pemerintah, venture capital, dan solusi manufaktur yang berada di satu lokasi. Bisa dibilang, Correctio mengusung konsep one-stop solution dengan bantuan artificial intelligence. 

Keuntungan Pemanfaatan Artificial Intelligence Bagi Perusahaan

Di tengah persaingan yang kian ketat, perusahaan dituntut untuk bisa mengimbanginya. Sebab itu, pemanfaatan artificial intelligence dianggap sebagai inovasi yang paling tepat untuk mempersiapkan diri bersaing di kancah global. Penerapan artificial intelligence dan cloud computing memiliki sejumlah keuntungan, di antaranya adalah:

1. Membawa Bisnis Anda Menuju Transformasi Digital

Digitalisasi di bidang industri memang bukan perkara mudah, tapi langkah ini justru membawa bisnis Anda semakin maju. Dengan transformasi digital, sama saja Anda telah meningkatkan value bisnis di mata klien. Hal ini tentunya akan berdampak pada laba perusahaan yang turut meningkat.

Menerapkan sistem digital pada semua aspek bisnis turut meningkatkan sumber daya manusia di perusahaan Anda. Secara otomatis, produktivitas kerja pun turut meningkat dan risiko dalam menjalankan bisnis dapat diminimalisir.

2. Meningkatkan Keamanan Bisnis

Segala hal yang berhubungan dengan perusahaan adalah bersifat penting. Sudah seharusnya Anda memberikan perhatian khusus agar data-data perusahaan tidak bocor, salah satu upaya meningkatkan keamanan pada data perusahaan adalah dengan menggunakan cloud computing.

Dengan sistem ini, pihak penyedia layanan akan menjamin keamanan data Anda. Bahkan, sekalipun terjadi bencana, data perusahaan akan tetap aman dan bisa dipulihkan kembali. Berbeda ketika Anda menyimpan data secara konvensional ataupun hanya di hard disk komputer kantor.

Jababeka Hadirkan Kawasan Correctio, Ekosistem Kolaborasi Untuk Dukung Industri 4.0 dan Society 5.0

3. Meningkatkan Efisiensi Bisnis

Seperti yang sudah disinggung sebelumnya kalau digitalisasi akan membuat bisnis Anda menjadi lebih efisien. Setiap data yang tersimpan dapat diakses kapanpun dan dimanapun. Dengan bantuan artificial intelligence pula, setiap pekerjaan dapat terselesaikan lebih cepat. Tak hanya itu, artificial intelligence juga digunakan untuk membantu menghilangkan sistem operasi yang tidak efisien. Dengan struktur perusahaan yang lebih sederhana dan strategis, maka produktivitas akan meningkat.

4. Mengurangi Human Error

Human error menjadi masalah yang cukup serius bagi perusahaan. Sekecil apapun human error yang terjadi di perusahaan Anda, tetap memiliki dampak yang besar. Salah satu upaya mengurangi human error adalah dengan menerapkan artificial intelligence. 

Penerapan artificial intelligence membantu menyelesaikan masalah dengan deteksi progresif oleh program sehingga kesalahan dapat diminimalisir, baik saat pengumpulan data, penyalinan, dan lain sebagainya. Bukan tanpa alasan mengapa AI menjadi pilihan tepat untuk mengurangi human error. Sebab AI mampu mempelajari, memahami, mengotomatisasi, dan meniru perilaku manusia. 

Layanan Cloud Computing Terbaik di Indonesia

Beralih ke sistem cloud di perusahaan tentunya membutuhkan banyak persiapan, salah satunya adalah memilih layanan yang profesional. Nah, bagi Anda yang sedang mencari jasa cloud computing, Dimensicloud merupakan partner terbaik untuk digitalisasi bisnis Anda.

Share

Hi, I'm digital content writer at DimensiCloud.id. He keeps on pursuing opportunities to engage with more people through articles about Cloud Computing, IoT, Artificial Intelligence, and other IT-related issues.


Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

DimensiCloud powered by GMEDIA © 2024