Memilih layanan hosting yang sesuai kebutuhan jadi tantangan tersendiri. Banyaknya layanan hosting yang ditawarkan bisa jadi jebakan tersendiri jika Anda tidak paham kekurangan dan kelebihannya. Dari berbagai layanan yang ada, virtual private server (VPS) dan dedicated server jadi pilihan terbaik untuk website yang memiliki traffic cukup tinggi dan butuh spesifikasi lebih besar.
Namun, tahukah Anda perbedaan VPS dan dedicated server? Sebelum memilih layanan hosting terbaik bagi website Anda, sebaiknya pahami dulu tiap-tiap layanan yang ditawarkan agar tidak salah dalam mengambil keputusan.
Apa Itu Virtual Private Server (VPS)?
VPS atau virtual private server adalah teknologi yang memungkinkan satu server untuk dibagi menjadi beberapa server dengan menggunakan software. Pengguna dapat menginstal sistem operasi control panel di dalam server virtual tersebut. Uniknya, sistem operasi control panel ini dapat berjalan secara mandiri selayaknya pada dedicated server.
Cara kerja dari VPS adalah membagi server fisik berkapasitas besar secara sama rata ke setiap server virtual, sehingga dapat digunakan perseorangan. Ada sejumlah kelebihan yang ditawarkan virtual private server bagi para pengguna, di antaranya adalah:
1.Performa lebih stabil
Perbedaan VPS dan dedicated server yang pertama bisa dilihat dari segi performa. Virtual private server terbukti memiliki performa yang lebih stabil, sehingga kinerja website dapat terkendali meskipun traffic-nya sedang tinggi. Bukan tanpa alasan kenapa performa VPS lebih bagus.
Sebab VPS menyediakan IP Publik khusus yang dilengkapi dengan akses root, sehingga Anda dapat mengubah pengaturan server sesuai dengan kebutuhan Anda. Keunggulan ini juga mengurangi risiko downtime pada website Anda.
2. Harga yang lebih terjangkau
Harga jadi salah satu pertimbangan dalam memilih layanan hosting. Bagi pengguna VPS, harga yang ditawarkan lumayan terjangkau dengan fitur yang lengkap dan layanan terjamin. Hal ini dikarenakan server fisik berukuran besar dibagi ke beberapa server virtual, tidak seperti dedicate server yang sepenuhnya digunakan oleh satu orang.
3. Server dapat dikustomisasi dengan mudah
Keunggulan lain dari VPS adalah server dapat dikustomisasi dengan mudah untuk disesuaikan dengan kebutuhan. Perlu dipahami bahwa VPS bersifat self-managed, yang artinya setiap pengguna memiliki kontrol atas server yang mereka pakai. Kustomisasi yang disediakan VPS juga terbilang bervariatif dan dapat dilakukan secara mudah.
Apa Itu Dedicated Server?
Dedicated server merupakan server hosting yang hanya digunakan oleh satu user saja. Artinya, server tidak dipecah untuk beberapa user seperti pada VPS. Karena hanya digunakan oleh satu server, maka risiko website mengalami down pun jauh lebih rendah. Selain itu, sistem keamanan yang mumpuni juga meminimalkan risiko website terkena virus ataupun hacking.
Prinsip kerja dedicated server hampir mirip dengan VPS, yakni bersifat self-managed di mana user memiliki kendali penuh pada server yang digunakan. Hanya saja, biaya yang dibutuhkan untuk menggunakan dedicated server lebih mahal daripada VPS. Meski begitu, ada sejumlah keuntungan yang diperoleh user ketika menggunakan layanan hosting ini, di antaranya:
1. Terhindar dari downtime
Seperti yang sudah disinggung sebelumnya, bahwa perbedaan VPS dan dedicated server adalah website terhindar dari downtime. Hal ini dikarenakan sumber daya hanya digunakan oleh satu user saja. Jadi, sekalipun website Anda memiliki traffic yang sangat tinggi, tak perlu khawatir server akan down.
2. User memiliki kontrol penuh
Karena hanya digunakan oleh satu user, maka Anda memiliki kontrol penuh atas server tersebut. Selain itu, akses Anda tidak terbatas ketika menggunakan layanan dedicated server, sehingga bisa melakukan konfigurasi server sesuai dengan spesifikasi website Anda.
3. Resource yang sangat besar
Dari segi resource, dedicated server lebih besar dibanding VPS sehingga website Anda memiliki kecepatan yang tinggi. Loading page yang cepat menjadi salah satu tolok ukur bagus tidaknya performa website tersebut. Hal ini tentunya akan mempengaruhi reputasi website Anda dan durasi kunjungan pengguna internet ke situs Anda.
Perbedaan VPS dan dedicated server bisa dibilang sangat mencolok dari segi performa dan biaya. Untuk mengoptimalkan situs Anda, DimensiCloud jadi pilihan tepat untuk mengelola sistem cloud computing Anda.